Menu

Mode Gelap

Berita · 9 Mar 2023 00:52 WIB · · Artikel ini telah dibaca 17 kali

Masih Dalam 1 Abad NU, NU Tegalrejo Gelar Khitanan Massal


Masih Dalam 1 Abad NU, NU Tegalrejo Gelar Khitanan Massal Perbesar

Bagikan :

TEGALREJO– MWC NU Tegalrejo gelar rangkaian acara silaturahmi & doa bersama menyambut acara khitanan massal. Acara ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan dalam rangka satu abad Nahdlatul Ulama serta realisasi program kerja MWC NU Tegalrejo.
Turut hadir dalam acara tersebut, KH. Muhammad Sholikhun, KH. Mukhlasin, KH.Hasyim Asy’ari, KH.Achmad Izzudin, Lc., MSI, Ketua Tanfidziyah MWC NU Tegalrejo, delegasi Polsek dan Koramil Tegalrejo berserta tamu undangan pada Selasa (21/2/2022) di kediaman KH Nur Machin Chudlori.
Sebelum memimpin doa bersama, KH Muhammad Sholichun menyampaikan sejarah khitanan masal di Tegalrejo yang dimulai tahun 1982 dengan prakasa Allohuyarham KH. Abdurrohman Chudlori. Beliau juga menuturkan hikmah khitanan kepada seluruh hadirin. Pihaknya berharap acara seperti ini dilanjutkan, dilestarikan dan didukung semua pihak. “Semoga hajat MWC NU tegalrejo dalam acara khitanan masal diberikan kemudahan dan kelancaran, mendapatkan keberkahan Allah SWT”. pungkasnya
Selanjutnya, ketua Tanfidziyah MWC NU Tegalrejo, KH. Affan Mufti H menyampaikan terimakasih atas partisipasi semua pihak yang terlibat dalam acara ini. “terima kasih, kami mohon doa restu agar peserta khitan diberikan kelancaran dan keberkahan agar mereka menjadi anak sholeh, berbakti kepada orang tua, bermanfaat bagi agama, bangsa, dan negara.”ungkapnya
Khitanan dilaksanakan pada Rabu pagi, berlangsung khidmat, penuh suka cita. Sebanyak 59 anak mengikuti khitanan massal dengan bantuan tenaga medis dari Klinik NU Muntilan. Khitanan tersebut tanpa dipungut biaya alias gratis. Seluruh peserta juga menerima bingkisan (baju, kopyah, dan sarung) serta fasilitas belajar mengaji juz amma, 5 kali pertemuan
Pewarta : Andrian Gandi

Bagikan :
badge-check

Penulis

Baca Lainnya

SMK Ma’arif Salam Peringati Hari Besar Islam dan Lantik Pengurus OSIS Baru dengan Khidmat

16 April 2025 - 10:01 WIB

Hari Pertama Sekolah Pasca Lebaran, SMK Ma’arif Salam Gelar Halal bi Halal Penuh Kehangatan

10 April 2025 - 01:26 WIB

SMK Ma’arif Salam Sowan ke Tiga Tokoh NU : Komitmen Majukan Pendidikan dan Ikhlas dalam Berkhidmah

10 April 2025 - 01:23 WIB

Kisah Sukses Ahmad Andi Riskiyana, Siswa SMK Maarif Salam Lolos SNBP di Universitas Negeri Yogyakarta

31 March 2025 - 05:18 WIB

Realitas Ibadah dan Spritual di Bulan Ramadhan yang menjadi Amaliyah Tradisi Warga Kecamatan Salam

30 March 2025 - 22:52 WIB

PC IPNU IPPNU Kabupaten Magelang Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Grabag

30 March 2025 - 18:33 WIB

Trending di Berita