Menu

Mode Gelap

Berita · 9 Feb 2025 06:40 WIB · waktu baca 1 menit · Artikel ini telah dibaca 11 kali

LPNU Kabupaten Magelang Gelar Rapat Kerja Susun Rencana Strategis 2024-2029


LPNU Kabupaten Magelang Gelar Rapat Kerja Susun Rencana Strategis 2024-2029 Perbesar

Bagikan :
MAGELANG – Lembaga Perekonomian Nahdlatul Ulama (LPNU) Kabupaten Magelang menggelar Rapat Kerja (Raker) dalam rangka menyusun Rencana Strategis (Renstra) 2024-2029 pada Ahad pagi (09/02/2025). Acara ini berlangsung di Meeting Room PCNU Kabupaten Magelang dan dihadiri oleh 10 peserta, yang terdiri dari jajaran pengurus LPNU.
Hadir dalam pertemuan ini antara lain H. Anis Fuady, Syachrodin, Subkhan Burhani, Kyai Muhamad Munir, Ipung Rik Rok, Mas Shodiq, Udin Pit Stop, Niko, Khoirul, dan Sofiudin. Mereka bersama-sama membahas langkah-langkah strategis yang akan diambil oleh LPNU dalam lima tahun ke depan guna meningkatkan sektor ekonomi dan pemberdayaan masyarakat di Kabupaten Magelang.


 

Baca Juga  Pagar Nusa Magelang Adakan Bagi-Bagi Takjil, Buka Puasa, Tarawih dan Ngaji Bersama
Tujuan utama dari rapat kerja ini adalah untuk merancang program kerja yang konkret dan aplikatif bagi LPNU Kabupaten Magelang. Beberapa poin yang menjadi fokus diskusi meliputi penguatan ekonomi berbasis Nahdliyin, optimalisasi peran LPNU dalam pemberdayaan UMKM, serta sinergi dengan berbagai pihak guna memperluas dampak positif organisasi di bidang ekonomi.
Dengan adanya rencana strategis yang matang, LPNU Kabupaten Magelang berharap dapat menjadi motor penggerak ekonomi berbasis keumatan yang berdaya saing dan berkelanjutan. Ke depan, berbagai program kerja yang telah dirumuskan akan segera diimplementasikan untuk kemajuan ekonomi umat dan kesejahteraan masyarakat.
Pewarta: Najib Chaqoqo 
Bagikan :
badge-check

Penulis

Baca Lainnya

SMK Ma’arif Salam Peringati Hari Besar Islam dan Lantik Pengurus OSIS Baru dengan Khidmat

16 April 2025 - 10:01 WIB

Hari Pertama Sekolah Pasca Lebaran, SMK Ma’arif Salam Gelar Halal bi Halal Penuh Kehangatan

10 April 2025 - 01:26 WIB

SMK Ma’arif Salam Sowan ke Tiga Tokoh NU : Komitmen Majukan Pendidikan dan Ikhlas dalam Berkhidmah

10 April 2025 - 01:23 WIB

Kisah Sukses Ahmad Andi Riskiyana, Siswa SMK Maarif Salam Lolos SNBP di Universitas Negeri Yogyakarta

31 March 2025 - 05:18 WIB

Realitas Ibadah dan Spritual di Bulan Ramadhan yang menjadi Amaliyah Tradisi Warga Kecamatan Salam

30 March 2025 - 22:52 WIB

PC IPNU IPPNU Kabupaten Magelang Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Grabag

30 March 2025 - 18:33 WIB

Trending di Berita