Menu

Mode Gelap

Berita · 30 Aug 2020 17:31 WIB · · Artikel ini telah dibaca 10 kali

PC Ansor Magelang Tegaskan Maksud Cancut Taliwondo


PC Ansor Magelang Tegaskan Maksud Cancut Taliwondo Perbesar

Bagikan :


SALAMAN – Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Magelang menggelar Pelantikan Bersama di Pondok Pesanteren An-Nawawi 02 Asuhan KH Anang S, S.Ag pada hari Sabtu (29/8/2020). 
Pelantikan tersebut dilakukan untuk PC GP Ansor masa khidmah 2019-2023 dan PAC GP Ansor Kecamatan Salaman masa khidmah 2020-2022. 
Hadir dalam acara tersebut sejumlah undangan mulai Ketua PW GP Ansor Jawa Tengah H Solahudin Ali, PCNU beserta lembaga dan Banom, PAC Se Kabupaten Magelang, Forkompimda, Forkompimcam, OKP Se Kabupaten Magelang, beberapa SKPD, Ketua  DPRD dan Wakil beserta beberapa DPRD Kabupaten Magelang, KPU-Bawaslu dan beberapa Anggota serta Ketua PC GP Ansor Temanggung, Wonosobo, Boyolali, Purworejo.
Pelantikan dilaksanakan dengan prosedur kesehatan yang sangat ketat. Karena masih dalam kondisi new normal produktif di wilayah Magelang.
“Cancut Taliwondo” itulah tagline yang ingin diusung oleh PC GP Ansor Kabupaten Magelang dibawah nahkoda M Arif Sholihan. Cancut Taliwondo memiliki arti bersegera berangkat mengerjakan tugas. Semangat bekerja dan jangan menyerah oleh tantangan apa pun. Cancut taliwondo diinspirasi dari pesan diplomasi Cancut Taliwondo KH Wahab Hasbullah Rois ‘Am PBNU di tahun 1961.
Di sela-sela acara, Arif Solehan menjelaskan bahwa GP Ansor Kabupaten Magelang akan berusaha menggalang kekuatan lahir batin agar kader-kader yang sudah ada dapat memaknai betul bahwa dirinya sebagai kader Ansor. 
“Siapapun dan darimanapun asalnya, setelah masuk Ansor, maka hanya ada satu baju yaitu Ansor.” imbuhnya.

Jelasnya lagi, dengan tetap meningkatkan kualitas pengabdian kepada masyarakat, kader Ansor juga harus ngaji, belajar situasi, mempelajari situasi, mencoba untuk menganalisa keadaan, bersama-sama untuk mencari solusi yang cerdas. 
“Catatannya, tidak hanya pandai menganalisa, namun mampu mencari solusi-solusi cerdas.” kata Arif Solehan.
Sementara itu Ulil Arkham selaku perwakilan Pimpinan Pusat GP Ansor memberikan pesan khususnya kepada kader Ansor yang baru sajaa dilantik.
“Berkhidmah di NU jangan berharap apapun. Tetap harus jaga kekompakan, satu komando organisasi.” kata pria yang akrab disapa Gus Ulil.
Sedangkan Ketua Tanfidziyah PCNU KH Ahmad Izzuddin, dalam sambutannya menyampaikan pesan dan harapan kepada pengurus Ansor terlantik.
“Berkhidmah di NU harus di dasari nilai keihklasan. Kalau banyak berharap pasti hasilnya akan kecewa.” kata Ahmad Izzudin.
Senada dengan itu, dalam sambutannya, Edy Cahyana selaku Wakil Bupati Magelang menyampaikan apresiasi atas apa yang sudah dilakukan kader Ansor-Banser dalam kiprahnya sebagai bagian dari Negara-bangsa. 
“Kader Ansor Banser jangan hanya besar dan kuat fisiknya, namun pengetahuannya harus diisi dan ditingkatkan.” jelasnya.
Kontributor: Tim Humas GP Ansor
Editor: Thoyyib Rizqi
Bagikan :
badge-check

Penulis

Baca Lainnya

SMK Ma’arif Salam Peringati Hari Besar Islam dan Lantik Pengurus OSIS Baru dengan Khidmat

16 April 2025 - 10:01 WIB

Hari Pertama Sekolah Pasca Lebaran, SMK Ma’arif Salam Gelar Halal bi Halal Penuh Kehangatan

10 April 2025 - 01:26 WIB

SMK Ma’arif Salam Sowan ke Tiga Tokoh NU : Komitmen Majukan Pendidikan dan Ikhlas dalam Berkhidmah

10 April 2025 - 01:23 WIB

Kisah Sukses Ahmad Andi Riskiyana, Siswa SMK Maarif Salam Lolos SNBP di Universitas Negeri Yogyakarta

31 March 2025 - 05:18 WIB

Realitas Ibadah dan Spritual di Bulan Ramadhan yang menjadi Amaliyah Tradisi Warga Kecamatan Salam

30 March 2025 - 22:52 WIB

PC IPNU IPPNU Kabupaten Magelang Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Grabag

30 March 2025 - 18:33 WIB

Trending di Berita